SEMANGAT PERSIAPAN MENYAMBUT MAULID AKBAR DI AL-BAHJAH
Beberapa malam terakhir, segenap santri dan seluruh warga pondok serta para pejuang / relawan dari warga sekitar pondok LPD Al-Bahjah kompak bersemangat mempersiapkan segala sesuatu untuk acara akbar tahunan nan mulia yang digelar oleh LPD Al-Bahjah, yaitu Maulid & Silaturahim Akbar Satu Hati di Al-Bahjah. Semua begitu bersemangat tak kenal lelah dan tak ingin tertinggal dalam perjuangan untuk acara mulia ini.
Acara yang sedianya akan digelar pada Ahad yang akan datang (3 Rabiul Awal 1440 H / 11 November 2018) pukul 07.00 WIB hingga pukul 11.00 WIB di LPD Al-Bahjah Sendang, Sumber - Cirebon ini setiap tahun dihadiri tidak kurang dari 50.000 jamaah yang datang dari berbagai daerah di Indonesia dan bahkan jamaah dari mancanegara. Maka dari itu, semua begitu sibuk ingin memuliakan para tamu Rasulullah SAW yang akan datang dalam acara ini. Semua begitu merindukan untuk dapat bersanding dekat dengan Nabi SAW di akhirat nanti berkat kerja kerasnya berkhidmat untuk acara mulia semacam ini.
Semoga Allah beri keikhlasan dan semoga Allah SWT beri kemudahan serta kelancaran untuk acara mulia ini. Aamiin. (admin)
#satuhatidialbahjah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar